Senin, 09 Desember 2019

5 Smartphone yang Curi Perhatian Minggu Ini

Foto: GettyImages

ONEBET TECHJakarta - Minggu ini banyak perkembangan terbaru dari jagat smartphone. Beberapa sukses menarik perhatian semua orang.

Mulai dari peluncuran smartphone baru sampai penjualan perdana, perkembangan dunia smartphone selalu ditunggu para konsumennya. Ada beberapa peristiwa sepanjang minggu ini yang mencuri perhatian.Agen Domino99 Terpercaya

 1. iPhone 11 dijual perdana di Indonesia
 Pada Jumat 6 Desember 2019, iPhone 11, iPhone 11 Pro dan iPhone 11 Pro Max resmi dijual versi resmi di Tanah Air. Ketiganya dijual perdana di dunia pada September lalu. Tidak seperti negara tetangga yang cepat hadir, butuh tiga bulan untuk ketiga ponsel tersebut hadir di Indonesia.

Pun begitu ini tidak mengurangi antusis Apple Fanboy menantikan iPhone resmi di Tanah Air. Setidaknya ini tergambar dari antrean penjualan perdana iPhone 11, iPhone 11 Pro dan iPhone 11 Pro Max di iBox Central Park, Jakarta.

 2. Xiaomi rilis Redmi 8 dan Redmi 8A
 Xiaomi pada 4 Desember 2019 kembali merilis ponsel anyar di Indonesia, yaitu Redmi 8 Redmi 8A. Redmi 8 adalah ponsel dengan layar 6,2 inch HD+ dengan baterai 5.000 mAh dan port charger USB-C serta isi ulang cepat.

Prosesornya adalah Snapdragon 439 dengan dua varian RAM, yaitu 3GB/32GB dan 4GB/64GB yang dapat diekspansi menggunakan microSD. Adapun sistem operasinya menjalankan MIUI 11. Ponsel ini mempunyai 2 kamera belakang, kamera utama 12 MP dan kamera 2 MP. Sementara kamera selfienya punya resolusi 8 MP.

 Sementara Redmi 8A adalah ponsel yang menyasar kalangan entry level, alias penerus Redmi 7A. Dibanding pendahulunya, Redmi 8A punya ukuran lebih besar yaitu 6,22 inch dengan resolusi HD+.

Layarnya punya notch tetesan air di bagian atas untuk menempatkan kamera 8 MP. Sementara itu, beralih ke sisi kamera bagian belakang 12 MP.

Xiaomi menjual Redmi 8 dengan harga Rp 1,7 juta untuk versi RAM 3GB, dan Rp 1,8 juta untuk varian RAM 4GB. Sementara Redmi 8A dijual dengan harga Rp 1,4 juta.

 3. Asus rilis ROG Phone 2
 Tidak mau kalah, Asus juga meluncurkan produk baru pada Kamis 5 Desember 2019. ROG Phone 2 menawarkan sejumlah keunggulan dibandingkan ponsel gaming yang ada di pasaran saat ini. Kapasitasnya baterainya besar, 6.000 mAh dengan pengisian 30W.

ROG Phone 2 dibekali fitur bernama AirTriger II untuk memudahkan pengontrolan bermain game, serupa tombol L1 dan R1 di PlayStation. Tersedia pula fitur Armoury Crate untuk meningkatkan performa nge-game dan 4 tingkat sistem pendingin.

Layarnya menggunakan panel AMOLED 6,53 inch dengan refresh rate 120 Hz dan response time 1 ms. ROG Phone 2 punya latensi sentuhan mencapai 49 ms. Asus melindungi bagian layarnya dengan kaca Gorilla Glass 6 agar tahan goresan. Selain itu ROG membawa sensor sidik jari di layar. Dapur pacunya sendiri ditenagai Snapdragon 855+ berkecepatan 2,96 GHz. Asus menyematkan RAM 8 GB dengan memori internal 128 GB.

Kamera ganda disematkan di bagian belakang. Sensor utamanya sama seperti yang terpasang di Zenfone 6, yakni Sony IMX586 48 MP. Untuk kamera satunya lagi, terdapat lensa ultra wide angle berukuran 13 MP. Untuk selfie, disediakan kamera 24 MP. Nah dengan segala spesifikasi yang dimiliki tersebut, Asus membanderol ROG Phone 2 seharga Rp 8,499 juta

 4. Nokia rilis smartphone murah, baterainya awet 2 hari
 Kabar baik untuk pengguna gadget minggu ini adalah Nokia meluncurkan ponsel terbarunya, Nokia 2.3. Mereka mengklaim baterainya bisa awet hingga dua hari berkat kapasitas 4.000 mAh.

Bagian belakang ponsel ini memiliki kamera ganda, dengan kamera utama 13MP f2.2 dan depth sensor 2MP. Di bagian depan terdapat kamera 5 MP f2.4 yang juga mendukung pembukaan kunci dengan wajah alias face unlock.

 Nokia 2.3 diotaki MediaTek Helio A22 dengan RAM 2 GB serta memori internal 32 GB. Ponsel ini memiliki fitur dual simcard, Wi-Fi 802.11n, Bluetooth 5.0, microUSB, FM radio dan headphone jack. Mengusung sistem operasi Android One, handset ini disebut akan rutin menerima pembaharuan software.

Desainnya simpel dan terbuat dari polymer dengan pilihan warna Cyan Green, Sand, dan Charcoal. Ia memiliki bentang layar 6.2 inch (720x1520 pixel),Harganya dipatok 105 Euro, sekitar Rp 1,6 juta dan pertama kali dijual di Eropa. Lumayan murah kan?

 5. Aneka HP OPPO sepanjang 2019 dengan spesifikasinya
 Terakhir ada OPPO yang dicari-cari pembaca sepanjang minggu ini. OPPO konsisten untuk mengeluarkan series HP terbaru ke pasar Indonesia. Dengan model yang semakin apik, OPPO semakin diburu banyak penggemarnya.

Spesifikasi yang ditawarkan OPPO cukup beragam, mulai yang terendah hingga kualitas teratas. Semua HP yang diluncurkan OPPO pada umumnya memiliki kualitas kamera yang bagus.

Mulai dari OPPO A9 2020 dengan harga Rp 3.699.000, OPPO Reno 2F dengan harga Rp 5.399.000, OPPO Reno 10x Zoom dengan harga Rp 10.499.000, OPPO Reno dengan harga Rp 5.275.000 dan OPPO F11 Pro dengan harga Rp 3.999.000.




Tidak ada komentar:
Write komentar