Kamis, 23 Juli 2020

Enam Aksesoris HP Gaming Asus ROG Phone 3


Perusahaan teknologi asal Taiwan, Asus tak hanya meluncurkan perangkat ponsel terbaru mereka tetapi perusahaan juga memperkenalkan enam aksesoris untuk menyokong Asus ROG Phone 3.
Keenam aksesoris itu antara lain Kunai Gamepad, TwinView Dock, dan AeroActive Cooler 3 & Lighting Armor Case, keyboard ROG Falchion, monitor portabel ROG Strix XG16, dan headphones ROG Cetra RGB.

Kunai Gamepad merupakan aksesoris joystick yang memiliki warna hitam matte. Tombol pada dudukan tengah telah dipindahkan ke pengontrol bagian kanan dan kiri serta ada logo ROG di tengahnya.

Joystick menggunakan tiga mode. Mode pertama, Kunai Gamepad bisa direntangkan dan Anda bisa menaruh ponsel di tengah-tengah.

Dua mode lainnya seperti gamepad yang berdiri sendiri, perbedaan utamanya adalah yang satu memiliki pegangan, sementara yang lain tidak.

Beralih ke TwinView Dock, dirancang seperti dudukan untuk Asus ROG Phone 3 dan perusahaan strip lampu RGB.

Ketika menggunakan aksesoris ini, Anda bisa melihat tombol fisik pada layar sekunder, ventilasi udara, dan jack audio 3,5 mm.

"AeroActive Cooler 3 & Lighting Armor Case merupakan aksesoris terakhir untuk perangkat Asus ROG Phone 3. AeroActive Cooler adalah teknologi pendingin agar ponsel tidak mudah panas," kata CO-CEO. S.Y. Hsu saat peluncuran Asus ROG Phone 3 secara virtual, Rabu (22/7) malam.

Sementara Lighting Armor adalah casing Asus ROG Phone 3 yang bagian belakangnya disematkan LED yang disusun dalam gaya 8-bit.

Tidak ada komentar:
Write komentar