Rabu, 25 November 2020

Apple Disebut Rilis iPad Pro Pakai Layar OLED pada 2021

Apple dikabarkan akan merilis iPad Pro dengan layar OLED (organic light-emitting diode) pada semester dua tahun 2021.

Kabar itu sejalan dengan laporan bahwa Samsung dan LG disebut sedang mengembangkan panel OLED baru untuk tablet baru yang kemungkinan akan diluncurkan pada paruh kedua tahun 2021.

Model layar OLED baru hanya untuk model iPad Pro. Samsung bahkan dilaporkan telah merenovasi lini produksi OLED di pabrik A4 di Asan, Korea Selatan sebagai persiapan untuk memproduksi layar bagi iPad baru.

Melansir GSM Arena, layar OLED untuk iPad akan diproduksi dengan persyaratan spesifikasi yang lebih tinggi untuk mencegah burn-in dan hilangnya kecerahan.

Samsung diketahui menumpuk lapisan yang memancarkan kecerahan di atas panel OLED untuk memastikan masa pakai layar yang lebih lama. 

Samsung Display dilaporkan telah menambahkan ruang distribusi khusus ke lini produksi OLED untuk memenuhi kebutuhan Apple. Tanggal rilis aktual iPad dengan layar OLED masih belum keluar dan dapat berubah.

Melansir WCCF Tech, ada dua varian iPad yang akan meluncur pada tahun 2021, yakni iPad Pro dengan layar 12,9 inci dan 11 inci. 

Kemungkinan, iPad Pro 12,9 inci akan menggunakan panel LED mini dan versi 11 inci akan menggunakan teknologi OLED biasa.

Apple juga diprediksi akan menggunakan chipset 5nm A14X Bionic pada kedua model iPad Pro, menjadikannya SoC pertama pada node lanjutan yang dapat ditemukan di lini tablet 'Pro'.

Tidak ada komentar:
Write komentar